Antisipasi Kriminalitas Pasca Tahun Baru, Polsek Jepon Intensifkan Patroli 3C dan Pengamanan Objek Wisata
BLORA – Guna menjamin situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) yang kondusif di awal tahun 2026, Kepolisian Sektor (Polsek) Jepon menggelar patroli kewilayahan “Cipta Kondisi”. Patroli ini difokuskan pada antisipasi tindak pidana Curas, Curat, dan Curanmor (3C) serta pengamanan di titik keramaian masyarakat, Jumat (02/01/2026).
Kegiatan patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Jepon, Iptu Moh Junaidi, S.H., M.H., bersama Kanit Sabhara Aiptu Puji Miharjo dan Kanit Propam Aipda Joko Wi. Dengan menggunakan kendaraan dinas Strada Patroli, petugas menyisir sejumlah titik rawan dan pusat aktivitas warga.
Rute patroli dimulai dari Mapolsek Jepon menuju Pasar Rakyat Jepon, kemudian dilanjutkan ke pemukiman penduduk, hingga menyambangi objek wisata populer di wilayah tersebut, yakni Noyo Gimbal View.
Kapolsek Jepon, Iptu Moh Junaidi, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat sangat krusial, terutama di masa libur awal tahun di mana mobilitas warga di tempat wisata meningkat.
“Kami melaksanakan patroli dialogis dengan memberikan imbauan langsung kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap potensi tindak pidana. Kami mengajak warga untuk turut serta aktif dalam menjaga Harkamtibmas di lingkungan masing-masing,” ungkap Iptu Moh Junaidi.
Selain menyasar pelaku kejahatan jalanan, petugas juga melakukan pengawasan terhadap peredaran barang berbahaya. Dalam penyisiran yang dilakukan siang tadi, petugas tidak menemukan adanya peredaran minuman keras (miras), bahan peledak, senjata tajam, maupun aktivitas pelaku teror.
“Tujuannya adalah menciptakan rasa aman bagi warga Jepon dan para wisatawan yang berkunjung. Alhamdulillah, selama kegiatan berlangsung situasi terpantau aman, kondusif, dan terkendali,” tambah Kapolsek Jepon.
Langkah preventif ini diharapkan dapat menekan angka kriminalitas dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang masih dalam suasana libur panjang di wilayah hukum Polsek Jepon.
