Berita

Cegah HIV/AIDS, Dinas Kesehatan Blora Gelar VCT Mobile di Lokalisasi Todanan

BLORA, TRIBUN JATENG – Dalam rangka upaya pencegahan dan pengendalian penyakit menular, khususnya HIV/AIDS, Dinas Kesehatan Daerah (Dinkesda) Kabupaten Blora menggelar layanan Voluntary Counseling and Testing (VCT) Mobile di wilayah Kecamatan Todanan.
​Kegiatan ini menyasar kelompok berisiko tinggi di lokalisasi Cumpleng Indah, Todanan.
​Pelaksanaan VCT Mobile tersebut berlangsung pada Jumat malam, 3 Oktober 2025, mulai pukul 19.30 WIB hingga 21.00 WIB. Layanan pemeriksaan yang fokus pada pemandu lagu/LC di lokalisasi tersebut diikuti oleh 76 orang.
​Pemeriksaan dilakukan menggunakan metode Rapid Test, dan dari seluruh sampel yang diperiksa, hasilnya untuk sementara dinyatakan Negatif.
​Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi lintas sektoral antara kepolisian dan lembaga kesehatan dalam menjaga kesehatan masyarakat. Polsek Todanan turut hadir bersama Koramil Todanan dan Satpol PP untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama kegiatan berlangsung.
​Sutik S.Keb, M.M., Subkoordinator Pengendalian Penyakit Menular Dinkesda Blora, yang memimpin tim, menjelaskan pentingnya pemeriksaan rutin ini. “Kegiatan VCT Mobile ini penting untuk melakukan deteksi dini dan pencegahan penyebaran HIV/AIDS. Kami bersyukur dengan hasil sementara yang negatif, namun edukasi dan monitoring akan terus kami lakukan,” ujar Sutik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *