Sidak Polsek Kedungtuban, Kasi Propam Polres Blora Imbau Anggota Jangan Main Main Dengan Narkoba
Polres Blora – Polda Jateng – Kasi Propam Polres Blora Polda Jawa Tengah AKP Sunarto, SH mengimbau dan menekankan kepada anggota Polsek Kedungtuban Polres Blora untuk tidak main main dengan narkoba.
Hal tersebut dilakukan saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) gaktiblin di Mapolsek Kedungtuban, Rabu, (15/05/2024).
Dalam sidak tersebut, anggota Sipropam Polres Blora melakukan pemeriksaan terhadap anggota Polsek Kedungtuban.
Pemeriksaan meliputi sikap tampang kepribadian, gampol, serta surat surat identitas diri dan kendaraan bermotor.
Kasi Propam Polres Blora AKP Sunarto menyampaikan bahwa sidak dilakukan adalah sebagai kontrol dan pengawasan terhadap anggota agar tidak melakukan pelanggaran.
“Sidak kita lakukan untuk menekan adanya pelanggaran dari anggota, baik pelanggaran disiplin ataupun tindak pidana, ” ucap Kasi Propam.
Dalam pemeriksaan tersebut, Kasi Propam juga menegaskan agar anggota tidak ada yang main main dengan narkoba, karena hal tersebut merupakan atensi dari pimpinan.
“Berikan contoh yang baik kepada warga masyarakat, jangan sampai ada anggota yang main main dengan narkoba, ” tandasnya.
Dalam pemeriksaan kali ini tidak ditemukan pelanggaran namun masih ada anggota yang potongan rambutnya kurang rapi, sehingga diminta untuk merapikan diri.