BeritaBhabinkamtibmasPatroliPolda JatengSosial

Sambang Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Ngawenombo Imbau Pemilik bengkel Tidak Terima Knalpot Tidak Sesuai Spektek

Polres Blora – Polda Jateng | Untuk menindaklanjuti instruksi dari Kapolri, Bahwa larangan penggunakan Knalpot yang tidak Sesuai Spesifikasi Teknis di kendaraan bermotor, Bhabinkamtibmas Polsek Kunduran Polres Blora Brigpol Eko Hery Oktavianto melaksanakan sambang di Desa Binaan, Senin (29/1/2024).

Brigpol Eko, melaksanakan instruksi dari Kapolsek Kunduran AKP Kumaidi untuk menyampaikan pesan kepada pemilik bengkel motor agar tidak membuat dan memasang knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis kepada pelanggan yang servis di bengkelnya.

“Kami imbau kepada pak supri selaku pemilik bengkel agar memilih-milih dalam melayani pelanggan, khususnya yang minta dibuatkan atau dipasangkan knalpot tidak sesuai spektek, lebih baik ditolak.” ucap Brigpol Eko.

Supri selaku pemilik bengkel mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas karena sudah diberitahukan terlebih dahulu informasi terkait larangan penggunaan knalpot tidak sesuai Spektek karena bila tidak tahu maka dia akan tetap melayani pemasangan.

“Saya betul-betul berterima kasih kepada Pak Bhabin karena sudah diberi tahu, sebetulnya saya dan warga sudah risih mendengar suara bising dari knalpot tersebut.” tutur Supri.

Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kepada warga agar menggunakan kendaraan bermotor yang terstandar sesuai peraturan yang berlaku.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *