BeritaBhabinkamtibmasPatroliPolda JatengSosial

Antisipasi Penyebaran PMK, Petugas Gabungan Di Kradenan Blora Lakukan Pengawasan Lalu Lintas Hewan Di Perbatasan

Polres Blora Polda Jawa Tengah |Petugas gabungan di wilayah kecamatan Kradenan Kabupaten Blora Jawa Tengah yang terdiri dari anggota Polsek Kradenan Polres Blora, Koramil Kradenan, Satpol PP dan Petugas Kesehatan Hewan setempat melakukan pengawasan dan pengecekan hewan ternak yang akan dibawa masuk ke wilayah kecamatan Kradenan, Rabu, (24/08/2022).

Kegiatan tersebut dilakukan untuk antisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku, (PMK) yang bisa saja dibawa oleh hewan dari wilayah provinsi Jawa Timur.

Untuk diketahui wilayah kecamatan Kradenan kabupaten Blora Jawa Tengah adalah berbatasan langsung dengan wilayah kecamatan Ngraho kabupaten Bojonegoro Jawa Timur.

Kapolres Blora AKBP Fahrurozi,SIK,MM,MH melalui Kapolsek Kradenan AKP Lilik Eko Sukaryono,SH,MH membeberkan bahwa pihaknya tidak mau underestimate dalam penanganan wabah PMK. Sebagai Kapolsek di Kradenan ia telah menjalin sinergi dan komunikasi lintas sektoral dalam penanganan wabah tersebut.

Untuk di wilayah internal Kradenan tiga pilar di setiap desa di kecamatan Kradenan sudah rutin dan berkala melakukan kegiatan antisipasi seperti pengecekan hewan ternak dan penyemprotan disinfektan secara berkala. “Untuk itulah jika ada hewan ternak yang datang dari luar wilayah dilakukan pemeriksaan,” kata Kapolsek AKP Lilik.

Lebih lanjut AKP Lilik menguraikan bahwa hari ini adalah pasaran sapi di wilayah kecamatan Randublatung, tentunya akan banyak sapi ataupun kambing yang masuk untuk dipasarkan.

“Petugas gabungan melakukan pemantauan dan pengecekan di perbatasan tepatnya di jembatan TBB, (Terusan Blora Bojonegoro), jika ditemukan hewan yang tidak sehat maka akan kita putar balik untuk dikembalikan ke daerah asal,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *